Cara Menjaga Kesehatan dari Cuaca Ekstrem agar Tetap Fit!

Cara Menjaga Kesehatan dari Cuaca Ekstrem agar Tetap Fit!

Kondisi kesehatan tubuh Anda tidak akan secara langsung mengalami masalah ketika terjadi cuaca ekstrem. Namun, kondisi lingkungan seperti ini dapat memicu tubuh lebih mudah sakit. Cara menjaga kesehatan dari cuaca ekstrem bisa menjadi solusi yang paling tepat untuk dilakukan.

Tujuannya tentu saja untuk membentuk daya tahan tubuh menjadi lebih kuat agar tidak mudah terserang penyakit. Ikuti tips menjaga kesehatan tubuh ketika cuaca ekstrem dengan membaca artikel ini!

Cuaca Ekstrem dan Kesehatan Tubuh

Apa pengaruh cuaca ekstrem terhadap kesehatan manusia? Kondisi cuaca ekstrem dapat mempengaruhi daya tahan tubuh manusia. Ketika cuaca berubah-ubah secara tidak menentu, maka daya tahan tubuh manusia akan menurun.

Hal ini terjadi karena kadar Vitamin D di dalam tubuh mengalami penurunan. Anda kurang mendapat asupan Vitamin D karena tubuh jarang terkena sinar matahari pada saat cuaca ekstrem.

Vitamin D dalam tubuh memiliki peranan yang besar dalam menjaga daya tahan dari penyakit.

Baca Juga: Suntik Vitamin D: Apa Manfaat dan Efek Sampingnya?

Pada saat kondisi cuaca dingin ekstrem terjadi, suhu dingin bisa melemahkan daya tahan tubuh. Selain itu, tubuh juga mengalami penyempitan pembuluh darah.

Oleh karena itu, sangat penting untuk melakukan berbagai cara menjaga kesehatan dari cuaca ekstrem dengan tepat.

Penyakit yang Sering Muncul Saat Cuaca Ekstrem

Dilansir dari Piedmont, kondisi cuaca ekstrem juga cenderung memudahkan bakteri penyebab penyakit tubuh dengan cepat. Tidak heran banyak penyakit yang timbul pada saat cuaca ekstrem panas maupun dingin.

Berikut ini beberapa jenis penyakit yang muncul ketika cuaca ekstrem terjadi, yaitu:

1. ISPA (Infeksi Saluran Pernapasan)

ISPA sering terjadi pada saat kondisi cuaca berubah-ubah dengan cepat karena daya tahan tubuh sedang melemah.

Virus dan bakteri penyebab ISPA pun akan dengan mudah masuk dan menyerang tubuh. Gejalanya dapat berupa demam, batuk, pilek, dan lainnya.

2. Demam Berdarah

Selain ISPA, demam berdarah juga termasuk jenis penyakit yang sering diderita seseorang ketika cuaca ekstrem terutama pada musim hujan.

Kondisi ini terjadi karena banyaknya tempat kotor dan genangan-genangan air tempat nyamuk berkembangbiak.

Sakit demam berdarah

Demam berdarah menjadi salah satu penyakit yang berbahaya dan harus diwaspadai. Penanganan pada pasien penderita demam berdarah juga harus cepat dilakukan agar tidak semakin parah.

Baca Juga: Waspadai DBD, Ini Vitamin untuk Mencegah Demam Berdarah

3. Diare

Pada saat cuaca ekstrem, banyak orang lebih rentan terkena diare. Hal ini terjadi karena banyaknya debu dan kotoran yang menyebar di udara bahkan ada yang mengkontaminasi makanan atau minuman.

Daya tahan tubuh yang berkurang membuat Anda juga lebih mudah terkena diare. Gejalanya ditandai dengan sering buang air besar, muntah, perut sakit, pusing, dehidrasi, dan lainnya.

Cara Menjaga Kesehatan dari Cuaca Ekstrem

Bagaimana cara menjaga kesehatan saat terjadi perubahan cuaca yang ekstrem? Berikut ini beberapa tips yang bisa dilakukan untuk membuat tubuh tetap sehat meskipun dalam kondisi cuaca ekstrem, yaitu:

1. Makan Makanan Sehat dengan Kandungan Nutrisi Tinggi

Pastikan untuk makan makanan sehat, seperti buah dan sayur yang kaya kandungan antioksidan.

Jangan lupa juga untuk mengkonsumsi aneka protein dari makanan sehat untuk membantu memperbaiki daya tahan tubuh.

2. Pastikan Cukup Minum Air Mineral 

Cara menjaga kesehatan dari cuaca ekstrem terutama pada musim panas adalah minum air mineral yang cukup setiap hari.

Tujuannya untuk menjaga tubuh agar tidak dehidrasi, meningkatkan energi, menjaga keseimbangan tubuh, hingga membantu tubuh mengeluarkan racun.

3. Usahakan Selalu Berada di Dalam Ruangan

Sebaiknya, Anda lebih sering berada di dalam ruangan untuk menghindari cuaca ekstrem yang menyengat di luar. Cara menghadapi cuaca ekstrem yang satu ini cukup efektif menjaga kesehatan tubuh.

Namun, pastikan untuk selalu membersihkan ruangan dengan menjaga sirkulasi udara. Sebaiknya, jangan berada satu ruangan terlalu lama dengan orang lain yang sedang sakit agar tidak tertular penyakit.

Selain itu, pastikan juga untuk menjaga suhu ruangan tetap nyaman, tidak terlalu dingin maupun panas.

Jika terpaksa harus beraktivitas di luar ruangan, maka sebaiknya gunakan pakaian yang bisa melindungi tubuh dengan baik. Selain itu, gunakan masker untuk menghindari debu/ kotoran dan penularan penyakit dari lingkungan luar.

4. Konsumsi Vitamin Booster

Cara menjaga kondisi tubuh saat terjadi perubahan cuaca juga bisa dilakukan dengan mengkonsumsi suplemen atau vitamin terutama Vitamin C.

Vitamin C memang memiliki peranan yang besar dalam menjaga hingga meningkatkan daya tahan tubuh.

Anda bisa mengunjungi Klinik Vaxine Care untuk mendapatkan jenis vitamin booster hingga vaksin yang tepat demi memperkuat daya tahan tubuh.

Baca Juga: Kenali Suntik Vitamin untuk Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

7. Jaga Kebersihan Tubuh

Menjaga kebersihan tubuh juga menjadi salah satu cara menjaga kesehatan dari cuaca ekstrem. Pada kondisi cuaca ekstrem tubuh akan lebih mudah terkena penyakit .

Bakteri atau virus penyebab penyakit tersebut dapat menular dari udara maupun benda-benda di sekitar Anda.

Oleh karena itu, sebaiknya Anda harus selalu menjaga kebersihan dengan rajin mencuci tangan memakai sabun dengan tepat.

Jangan lupa juga pakai hand sanitizer untuk menghilangkan bakteri di tangan.

8. Luangkan Waktu untuk Olahraga

Menjaga kesehatan tubuh di kondisi cuaca ekstrem juga bisa dilakukan dengan melakukan olahraga secara rutin.

Olahraga tidak harus dilakukan di luar ruangan, Anda bisa memilih melakukan olahraga di dalam ruangan agar lebih nyaman.

Olahraga yang rutin membantu Anda menjaga kesehatan tubuh dan mengeluarkan racun-racun dari dalam tubuh.

9. Kelola Stress dan Pastikan Cukup Istirahat

Pastikan juga untuk mengelola stress dengan baik karena pikiran juga bisa mempengaruhi kondisi kesehatan tubuh.

Istirahatlah yang cukup pada siang atau malam hari agar daya tahan tubuh tetap optimal dan tidak mudah terserang penyakit.

Cara menjaga kesehatan dari cuaca ekstrem sangat penting dilakukan agar Anda tidak mudah terserang penyakit. Pastikan untuk menjaga pola makan, mengkonsumsi vitamin, cukup minum air putih, istirahat, dan terapkan pola hidup sehat!

 

Referensi

Piedmont, diakses pada November 2024, Can a sudden change in the weather affect your health?

 

 

Artikel telah ditinjau oleh:

dr. Jane Laura Vaxine Care

dr. Jane Laura

Artikel Lainnya