Vitamin merupakan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh agar dapat bekerja dengan baik. Anda perlu mengkonsumsi makanan atau minuman yang mengandung vitamin, karena tubuh tidak bisa memproduksi semuanya sendiri. Untuk memenuhi kebutuhan nutrisi ini, Anda dapat mendapatkannya melalui suntik vitamin booster.
Suntik vitamin adalah penyuntikan atau injeksi cairan vitamin ke tubuh, melalui pembuluh darah (intravena) dalam jumlah tertentu, misalnya 500 mg – 1.000 mg. Jenis vitamin yang paling umum disuntikkan adalah vitamin C. Tapi bisa juga dengan tambahan vitamin B atau multivitamin lainnya.
Baca Juga: Perlukah Suntik Vitamin Immune Booster? Ini Manfaatnya!
Apa Manfaat Suntik Vitamin Booster?
Vitamin booster aman dilakukan pada orang yang sudah berusia 17 tahun sampai lanjut usia. Bahkan, ibu hamil juga boleh mendapatkan perawatan ini. Meski demikian, sebaiknya Anda konsultasi dulu ke dokter kandungan untuk memastikan kondisi kesehatan ibu dan vitamin apa yang dibutuhkan.
Suntik vitamin memiliki banyak manfaat sebagai berikut:
1. Meningkatkan Imun Tubuh
Tubuh membutuhkan asupan vitamin, khususnya vitamin C untuk mengoptimalkan kinerja sistem kekebalan tubuh. Vitamin C akan mendorong produksi leukosit atau sel darah putih, untuk melawan bermacam mikroorganisme yang bisa menyebabkan infeksi dan menimbulkan penyakit.
Selain mendorong terbentuknya sel darah putih, vitamin C juga dapat berfungsi menjadi antioksidan, yang mampu melindungi sel imun tubuh dari risiko kerusakan akibat paparan radikal bebas.
2. Menjaga Kesehatan Kulit
Vitamin C baik untuk kesehatan kulit. Karena jenis vitamin ini akan mendorong produksi protein yang membentuk struktur kulit atau lebih umum disebut kolagen. Vitamin juga dapat menjaga agar sel kulit tidak rusak.
Seiring bertambahnya usia, kemampuan tubuh untuk memproduksi kolagen akan terus berkurang. Karena itulah suntik vitamin booster bisa menjadi solusi untuk memenuhi kebutuhan vitamin dalam tubuh.
3. Mencegah Terserang Flu
Karena vitamin C sangat baik untuk menambah daya tahan tubuh, maka jenis vitamin ini bisa mencegah orang terserang flu. Bahkan kemampuan vitamin C mengurangi risiko penyakit flu bisa sampai 50 persen.
Dalam sebuah studi disebutkan bahwa konsumsi vitamin C 200 mg per hari bisa mengurangi gejala flu. Artinya ketika seseorang sedang mengalami flu, tapi mendapatkan asupan vitamin C yang cukup, bisa sembuh satu sampai dua hari lebih cepat.
4. Mencegah Terkena Asam Urat
Setiap tubuh memiliki asam urat, tapi jika kadarnya terlalu tinggi bisa menimbulkan penyakit asam urat. Kondisi ini terjadi karena asam urat menumpuk pada persendian dalam bentuk kristal, yang menyebabkan rasa nyeri dan bengkak.
Vitamin C diketahui dapat mencegah terjadinya penumpukan kristal asam urat. Vitamin juga mempercepat kerja ginjal, yang mendorong terbuangnya asam urat berlebih melalui air urine.
5. Menurunkan Tekanan Darah
Vitamin booster dapat membantu menurunkan tekanan darah. Prosedur ini cocok bagi Anda yang memiliki riwayat penyakit hipertensi atau darah tinggi. Anda dapat berkonsultasi dulu dengan dokter dan memilih klinik terpercaya, untuk melakukan suntik vitamin.
Adapun cara vitamin menurunkan tekanan darah yaitu dengan mendorong kinerja ginjal. Sehingga banyak cairan yang keluar dari tubuh dan hal tersebut akan mengendurkan dinding-dinding pembuluh darah.
6. Menurunkan Kadar Kolesterol
Selain berkhasiat menurunkan tekanan darah, suntik vitamin juga dapat menurunkan kadar kolesterol. Sebuah penelitian membuktikan bahwa, konsumsi vitamin C sebanyak 500 mg per hari, bisa menurunkan jumlah kolesterol jahat. Yaitu jenis kolesterol yang menyebabkan terbentuknya plak di dalam pembuluh darah.
Begitu banyaknya manfaat vitamin untuk metabolisme dan sistem daya tahan tubuh, mendorong pemenuhan asupan vitamin yang cukup. Hal tersebut bisa diatasi dengan suntik vitamin. Apalagi jika Anda sedang merasa tidak fit, memiliki aktivitas padat, atau baru pulang dari perjalanan jauh.
Baca Juga: Suntik & Infus Vitamin C: Tujuan, Manfaat, Dosis, dan Risiko
Jenis-jenis Suntik Vitamin
Berbagai jenis vitamin dapat diberikan melalui suntikan, di antaranya:
- Vitamin A
- Vitamin B kompleks (B1, B2, B3, B6, B12)
- Vitamin C
- Vitamin D
- Vitamin E
- Vitamin K
Siapa yang Membutuhkan Suntik Vitamin?
Suntik vitamin umumnya diberikan kepada:
- Individu dengan defisiensi vitamin yang parah
- Orang dengan kondisi medis tertentu yang mempengaruhi penyerapan vitamin
- Ibu hamil dan menyusui yang membutuhkan dukungan nutrisi tambahan
- Pasien pasca operasi atau mengalami luka bakar
- Individu dengan gangguan makan atau pola makan yang tidak seimbang
Apakah Suntik Vitamin Booster Ada Efek Sampingnya?
Meskipun vitamin merupakan asupan yang sangat baik untuk tubuh, tapi bisa menimbulkan efek samping jika tidak dilakukan sesuai prosedur yang tepat. Ada beberapa efek samping dari suntik vitamin booster, yaitu:
- Lokasi suntikan terasa nyeri dan bengkak
- Sakit kepala
- Mual dan muntah
- Diare
Selain itu, ada risiko lain yang mengancam jika Anda mendapat asupan vitamin tertentu melebihi dosis yang seharusnya, misalnya saja vitamin C. Jika tubuh terlalu banyak mendapat vitamin C, maka hal ini dapat mengganggu fungsi ginjal.
Selain itu, vitamin C juga memicu penyerapan zat besi. Sehingga jika asupan vitamin C terlalu banyak, maka tubuh dapat menyerap zat besi terlalu banyak dan mengakibatkan masalah kesehatan lainnya.
Oleh karenanya, suntik vitamin booster sebaiknya dilakukan dalam pengawasan dokter. Dengan demikian, dokter bisa menilai kondisi kesehatan Anda, dan menentukan dosis vitamin yang tepat untuk Anda.
Rekomendasi Suntik Vitamin Booster di Klinik Wellness Jakarta
Suntik vitamin bisa Anda dapatkan di rumah sakit maupun klinik terpercaya. Pastikan Anda memilih fasilitas kesehatan yang sudah mengantongi izin, dilayani oleh dokter dan tenaga ahli, seperti di Klinik Wellness Vaxine Care.
Layanan vitamin booster di Vaxine Care sendiri cukup beragam. Tersedia berbagai pilihan suntik vitamin untuk bermacam-macam kebutuhan konsumen. Misalnya paket suntik vitamin immune boost, yang dapat menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah terserang penyakit.
Kemudian ada pula paket beauty boost yang bagus untuk menjaga kesehatan kulit dan menunjang penampilan sehingga Anda akan terlihat lebih segar dan sehat. Selain itu, ada juga suntik vitamin recovery boost, yang membantu mempercepat proses pemulihan.
Cek semua pilihan jenis vitamin booster dari Klinik wellness Vaxine Care halaman layanan.
Setiap biaya layanan kami sudah termasuk biaya untuk vitamin, alat kesehatan, visit dokter ke rumah maupun kantor dan konsultasi dokter. Hubungi Vaxine Care untuk informasi dan pemesanan lebih lanjut.
Artikel telah ditinjau oleh: