8 Jenis Infus yang Bisa Dilakukan di Rumah

8 Jenis Infus yang Bisa Dilakukan di Rumah

Perawatan kesehatan di rumah semakin populer, termasuk prosedur infus yang bisa dilakukan di rumah. Infus di rumah memberikan kenyamanan bagi pasien yang membutuhkan perawatan medis tanpa harus mengunjungi rumah sakit. 

Berikut ini adalah berbagai jenis infus yang bisa Anda lakukan di rumah, lengkap dengan manfaat dan pertimbangan yang perlu diperhatikan.

Macam-Macam Infus di Rumah untuk Kesehatan

Ada berbagai macam infus yang bisa menjaga kesehatan tubuh dan bisa dilakukan di rumah Anda. Berikut ini penjelasannya:

1. Infus Vitamin

Hampir seluruh vitamin bisa dimasukkan dalam infus. Misalnya  vitamin C, B-Kompleks, B12, D3, Vitamin E dan lain sebagainya. Berbagai vitamin ini biasanya masuk dalam infus multivitamin. 

Baca Juga: 4 Manfaat Infus Vitamin untuk Traveling Perjalanan Jauh

Manfaatnya bermacam-macam seperti membantu menjaga sistem kekebalan tubuh, otot, tulang, dan peredaran darah. Selain itu, multivitamin ini memiliki sifat antioksidan yang membantu melawan radikal bebas dan mempercepat pemulihan tubuh setelah sakit atau operasi.

Manfaat lain yaitu untuk mendukung sistem kardiovaskular dan membantu tubuh mengubah makanan menjadi energi. Infus vitamin dengan kandungan B-Kompleks sering diberikan kepada pasien yang mengalami kelelahan kronis atau membutuhkan peningkatan fungsi kekebalan tubuh.

Sementara untuk Vitamin B12 yang terkandung pada infus, penting untuk menjaga fungsi neurologis dan produksi sel darah merah. Infus vitamin B12 bisa membantu meningkatkan energi dan konsentrasi, serta mencegah anemia pada pasien dengan kekurangan vitamin ini.

2. Infus Nutrisi

Selain vitamin, ada pula infus nutrisi untuk tubuh Anda. Apa saja nutrisi yang bisa Anda dapatkan dengan infus di rumah ini?

  • Asam Amino

Asam amino merupakan blok penyusun protein yang penting untuk pertumbuhan dan perbaikan jaringan tubuh. Infus asam amino sering diberikan kepada pasien yang mengalami malnutrisi atau membutuhkan dukungan nutrisi tambahan selama masa pemulihan.

  • Glutation

Glutation adalah antioksidan dengan kandungan kuat yang membantu mengurangi stres oksidatif dan berfungsi mendetoksifikasi tubuh. Infus glutation dapat membantu mempercepat pemulihan dari penyakit dan melawan penuaan.

  • Magnesium

Magnesium berperan dalam ratusan reaksi biokimia di tubuh, termasuk fungsi saraf dan otot, kesehatan tulang, dan pengaturan kadar gula darah. Infus magnesium dapat membantu pasien dengan kekurangan mineral ini atau yang membutuhkan dukungan tambahan selama masa pemulihan.

3. Infus Elektrolit

Anda juga bisa mendapatkan tambahan elektrolit dengan infus di rumah. Elektrolit seperti natrium, kalsium, dan kalium sangat penting untuk menjaga keseimbangan cairan dan fungsi sel di tubuh. 

Infus elektrolit sering diberikan kepada pasien dengan dehidrasi atau gangguan elektrolit untuk mencegah komplikasi lebih lanjut. Tidak jarang juga infus ini digunakan untuk Anda kembali dari hangover karena mabuk alkohol.  Sehingga pusing dan mual yang Anda derita bisa mereda.

4. Infus Cairan

Infus cairan digunakan untuk mengatasi dehidrasi dan menggantikan cairan tubuh yang hilang. Infus ini penting untuk pasien yang mengalami diare, muntah berlebihan, atau tidak bisa minum cairan dengan cukup.

Meski demikian, Anda tetap harus konsultasi ke dokter sebelum melakukan infus cairan ini. Supaya tidak salah dalam pemberian dosis infus. 

5. Infus Pengganti Makanan

Infus pengganti makanan diberikan kepada pasien yang tidak bisa makan atau minum dengan cukup. Seperti pasien kanker atau penyakit kronis lainnya. Infus ini menyediakan nutrisi lengkap yang diperlukan tubuh untuk tetap sehat dan mendukung pemulihan. Tentu saja Anda bisa melakukan infus di rumah untuk kandungan pengganti makanan ini.

Punya pertanyaan lain? tergubung dengan dokter Alex Jusuf!

6. Infus untuk Pasien Demam Berdarah (DBD)

Pasien DBD sering memerlukan infus untuk menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit dalam tubuh. Infus ini membantu mencegah dehidrasi dan komplikasi lain yang mungkin timbul akibat penyakit tersebut.

Infus DBD untuk anak-anak dan orang dewasa berbeda. Meski kandungannya sama-sama elektrolit dan vitamin C, namun kondisinya disesuaikan dengan tingkat keparahan.

Pada Anda yang mendapat perawatan DBD di rumah, sebaiknya lakukan infus di rumah setiap hari selama satu minggu. Hal ini untuk mempercepat proses penyembuhan Anda.

Sementara apabila Anda ingin menginfuskan anak, pastikan berkonsultasi dulu dengan dokter. Konsultasikan terkait usia, tinggi badan hingga berat anak pada dokter. Supaya pemberian infus bisa sesuai dosis yang telah dianjurkan terhadap pasien. 

7. Infus Maag dan Mual

Infus di rumah berikutnya yang bisa Anda dapatkan adalah untuk penanganan maag dan mual. Infusi ini mengandung obat-obatan seperti omeprazole dan ondansetron untuk meredakan gejala lambung dan mual. 

Infus maag dan mual membantu pasien yang mengalami gangguan lambung untuk bisa makan dan minum tanpa merasa mual. Sehingga cocok untuk Anda penderita asam lambung agar bisa makan dengan nyaman.

Baca Juga: Informasi Seputar Infus Zat Besi yang Perlu Anda Tahu

8. Infus Diare

Apabila Anda diare, maka tidak hanya mengonsumsi obat untuk penanganannya. Cobalah untuk melakukan infus diare. 

Infus diare mengandung elektrolit dan sorbitol untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang dan mencegah dehidrasi. Infus ini sangat penting bagi pasien yang mengalami diare parah dan tidak bisa mendapatkan cukup cairan melalui mulut.

Penanganan diare ini tentu berbeda-beda tergantung kondisi pasien. Biasanya, durasi infus untuk diare hanya satu jam. Namun bisa juga sampai 24 jam, tergantung dengan kondisi masing-masing pasien. Anda bisa melakukan konsultasi terlebih dahulu untuk mengetahui anjuran dokter.

Walaupun infus rumahan memberikan banyak manfaat, ada beberapa risiko yang perlu diperhatikan. Beberapa risiko mungkin terjadi jika prosedur tidak dilakukan dengan benar oleh tenaga medis profesional. Selain itu, kelebihan vitamin atau mineral tertentu dalam tubuh bisa berbahaya, terutama bagi pasien dengan penyakit ginjal atau jantung.

Oleh karena itu, penting untuk selalu melakukan infus di rumah dengan pengawasan tenaga medis terlatih. Anda bisa mempercayakan kepada Vaxine Care, klinik vaksin dan vitamin booster yang menyediakan berbagai layanan untuk kesehatan Anda dengan penanganan dokter yang kompeten. Daftar sekarang juga melalui link ini.

Artikel Lainnya